Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
Wajib Icip Makanan Ini saat Berada di Jepang!

Wajib Icip Makanan Ini saat Berada di Jepang!
20 Oktober 2017

Mendengar kata Jepang pastinya kamu langsung kebayang beberapa makanan Jepang yang tentunya tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Ngga heran, karena tiap kamu melangkah ke mall-mall di Indonesia, pasti ada minimal satu gerai makanan Jepang, mulai dari bento hingga sushi.

Lalu, kalau kamu sedang merencanakan liburan ke Jepang, menu makanan apa yang pastinya wajib untuk kamu coba selama di sana? Kami akan mencoba untuk merangkum makanan favorit kami untuk menjadi pertimbangan kamu!

  1. Kobe beef

Makan daging sapi Kobe di Kobe, Jepang. Wajib hukumnya! Kenapa? Di sini kamu akan merasakan kegurihan alias rasa umami yang benar-benar bikin lidah kamu ketagihan. Daging yang rasanya seperti meleleh di lidah karena daging yang diolah dengan sangat baik.

Pada dasarnya Kobe beef sendiri merupakan bagian dari wagyu beef. Rumusnya adalah, semua Kobe adalah wagyu, namun tidak semua wagyu adalah Kobe beef. Kobe beef yang asli hanya berasal dari Kobe, sehingga banyak restoran biasanya hanya mencantumkan “Kobe-style” atau “Kobe” untuk membuat harga daging mereka lebih mahal. Nah, mumpung di Jepang, yuk langsung coba makan Kobe beef di Jepang!

  1. Sushi

Yang satu ini pastinya sudah sering kamu jumpai di Jakarta. Namun, bagaimana sih rasa sushi yang dibuat oleh master sushi di Jepang? Mungkin ngga harus sampai sekelas buatan Jiro Ono, tapi minimal kamu bisa merasakan sushi otentik. Ternyata, banyak yang berbeda lho sushi di Jepang dengan sushi yang biasa kita makan. Misalnya, di Jepang makan sushi langsung dibuat oleh sang master, lalu disajikan di meja bar para tamu. Semuanya fresh! Mereka juga tidak banyak memakai soy sauce dan wasabi seperti yang kebanyakan orang Indonesia lakukan.

Saran kami adalah memakannya langsung menggunakan tangan, tanpa memakai sumpit supaya langsung merasakan keaslian makan sushi di Jepang!

  1. Ramen

Seperti sushi, makanan yang satu ini juga cukup terkenal di Indonesia. Salah satu yang paling terkenal se-Jepang adalah Ichiran. Katanya, saking enaknya, makan hanya mie dengan kuah saja sudah enak sekali! Penyajiannya juga cukup unik karena pelanggan dibiarkan untuk menikmati ramennya seorang diri dalam bilik yang cukup private. Hal ini dilakukan agar pelanggan tidak merasa terganggu ketika sedang menikmati ramennya. Yuk langsung dicoba!

  1. Omurice

Omurice (omelette rice) adalah salah satu makanan yang cukup populer di Jepang. Biasanya makanan ini terdiri atas nasi goreng yang diberi omelet di atasnya. Salah satu yang paling terkenal adalah restoran yang bernama Kichi Kichi. Terang saja, penyajiannya yang sungguh menarik para foodie, apalagi ketika sang koki membelah omelet telur di atas nasi, yang membuatnya lumer seketika.

Ugh! Tidak tahan! Ingin cepat-cepat traveling ke Jepang rasanya dan melahap semua omurice di sana!

  1. Horse meat

Yang ini memang unik. Daging kuda kalau di Indonesia mungkin tidak banyak dikonsumsi. Di Jepang, daging kuda dapat dikonsumsi dengan berbagai cara termasuk mentah atau biasa disebut sashimi. Bahkan, ada juga lho yang menjual es krim rasa daging kuda! Bagaimana ya kira-kira rasanya? Ga kebayang kan? Langsung pesan tiket promo ke Jepang dan langsung rasakan first hand bagaimana rasanya daging kuda! Hehehe.

Jangan sampai, setelah kamu makan kebanyakan lalu kamu sakit karena mungkin makanannya tidak cocok dengan perutmu. Biaya pengobatan di Jepang mungkin akan berkali lipat lebih mahal daripada di Indonesia. Feeling adventurous pastinya boleh dan wajib apalagi ketika liburan ke Jepang. Namun jangan lupa selalu lindungi dirimu dengan asuransi perjalanan AXA SmartTraveller ya. Memiliki asuransi perjalanan merupakan hal yang sangat penting bagi seorang traveller. Kenapa? Karena kamu tidak perlu khawatir ketika sesuatu hal terjadi saat kamu dan orang-orang tersayang sedang di luar negeri, termasuk di Jepang. Yuk, beli sekarang di sini.